Postingan
Kecamatan Mamajang

Halaman Sebelumnya
shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
shape
image

Camat Mamajang M. Ari Fadli S.STP Menghadiri Kegiatan Malam Pesta Rakyat Tingkat Kelurahan Mamajang Dalam

Camat Mamajang M. Ari Fadli, S.STP didampingi Sekretaris Camat Mamajang A. Asdhar, SH menghadiri malam pesta rakyat dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 78 Tahun tingkat Kelurahan Mamajang Dalam di Jl. Serigala Kelurahan Mamajang Dalam (Jumat, 1/9/2023) Malam.

Dalam Sambutan nya M. Ari Fadli menyampaikan "Pada malam hari ini sesuai tema Pesta Rakyat Kelurahan Mamajang Dalam yakni Tingkatkan Semangat Persatuan dan Kesatuan Demi Mewujudkan Cita-cita Bangsa, tentunya 78 Tahun bukan waktu yang pendek tetapi sebuah waktu yang cukup panjang dalam rangkaian-rangkaian waktu yang kita harus lalui bersama dengan mengisi kemerdekaan itu, tentunya sebagai anak bangsa sudah menjadi kewajiban kita semua untuk mengisi kemerdekaan itu dengan hal-hal yang positif.

Pada kesempatan itu pula Ketua Forum LPM Kecamatan Mamajang H. Arifuddin Hamarung menyampaikan "Pada perayaan 78 Tahun Kemerdekaan RI yang kita telah laksanakan baik itu Upacara Bendera yang dilaksanakan di setiap Lorong Wisata di Kecamatan Mamajang dengan begitu hikmat. Ini merupakan satu kebanggaan buat Pemerintah Kota Makassar khususnya Kecamatan Mamajang bahwa di bawah kepemimpinan Bapak Walikota Makassar Ir. H. Moh. Ramdhan Pomanto bisa melaksanakan dan mensukseskan Lorong Wisata yang sudah dikenal di Kanca Nasional sampai di Kanca Internasional sebagai inovasi terbaik dari pemerintah Kota Makassar.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Se Kecamatan Mamajang, Wakil Ketua TP-PKK Kecamatan Mamajang, Kader PKK Se Kecamatan Mamajang, Para Ketua LPM Se Kecamatan Mamajang, Imam Kelurahan Mamajang Dalam, Komunitas, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Pj RT/RW Serta Para Tokoh Masyarakat.